Jelajah
IMG-LOGO

Sejarah Desa

Create By 26 August 2016 7 Views

Sejarah Desa maduretno adalah identik dengan seorang tokoh ( Suwargi Mbah Wongso atau disebut Mbah Hormat), Beliau merupakan serang pelarian pada jaman Belanda.

Sebagai orang yang patuh dan taat pada ajaran agama Islam, beliau juga gigih berkarya dan bekerja, Beliaulah cikal bakal Desa Maduretno.

Desa Maduretno terdiri dari empat dusun, yaitu Dusun pelengseran (Krajan), Dusun Wates, Dusun Bojong, dan Dusun Jono. menurut cerita Dusun Plengseran identik dengan Kyai Gendung Barung yang konon menurut cerita Beliaulah yang menjadi cikal bakal berdirinya Dusun Plengsengan (Krajan).

sedangkan Dusun Wates cikal bakalnya adalah Kyai Pacar Sore  yang merupakan pelarian pada waktu jaman Belanda.

untuk Dusun Bojong yang merupakan cilak bakalnya didirikan oleh Kyai Ichsan dan untuk Dusun Jono Cikal Bakalnya adalah Kyai Depok.

pada sekitar tahun 1925 s/d 1956, Desa Maduretno dikepalai oleh Lurah Mbah Hormat, selanjutnya pada tahun 1956 s/d 1961 dipimpin oleh Lurah marsono diganti karena maninggal dunia.

pada tahun 1962 s/d 1987 Desa Maduretno dikepalai oleh Lurah H. Habib Trisno Hartono, karena habis masa jabatannya maka pada tahun 1988 s/d 1996 diganti oleh kepala desa yang bernama Iskandar. dari tahun 1996 s/d 2013 dikepalai oleh Ridho Sukmono. dari tahun 2014 samapi sekarang dikepalai oleh Kepala Desa Drs. Edy Setyo Sartono.

Demikian selanyang pandang atau sejarah singkat Desa Maduretno yang dapat kami sampaikan kepada para pegiat Medsos, semoga dapat bermanfaat untuk kita semua, terima kasih.